16.616 Siswa SMP Tak Lulus UN

16.616 Siswa SMP Tak Lulus UN
16.616 Siswa SMP Tak Lulus UN
JAKARTA - Menteri pendidikan dan kebudayaan resmi mengumumkan kelulusan siswa SMP sederajat, Jumat (31/5). Diketahui, dari total peserta UN 2013 sebanyak 3,667.241 siswa, 16.616 atau 0,45 tak lulus.

"Total yang lulus 2.650.625 (99,55 persen). Ini sudah gabungan nilai UN murni 60 persen, dan nilai sekolah 40 persen," kata Mendikbud Mohammad Nuh di Kemdikbud.

Menurutnya, tingkat kelulusan siswa tahun ini menurun 0,02 persen dari persentasi kelulusan tahun lalu sebesar 99,57 persen. Penurunan ini ditengarai karena tingkat kesukaran soal UN mengalami kenaikan dibanding tahun lalu.

"Komposisi soal yang sulit naik, sekarang sudah 20 persen, kesulitan sedang 70 persen dan soal mudah 10 persen," jelas Mendikbud.

JAKARTA - Menteri pendidikan dan kebudayaan resmi mengumumkan kelulusan siswa SMP sederajat, Jumat (31/5). Diketahui, dari total peserta UN 2013

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News