27 Asrama Haji Siap Tampung Pasien Covid-19, Wamenag: Konsumsi dan Obat-obatan Urusan Urusan Dinkes

27 Asrama Haji Siap Tampung Pasien Covid-19, Wamenag: Konsumsi dan Obat-obatan Urusan Urusan Dinkes
Wamenag Zainut Tauhid. Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN

"Sementara tenaga medis, obat-obatan, tenaga pengaman dan konsumsi diserahkan kepada Pemda dan Dinas Kesehatan masing-masing," tegas Wamenag.

Sekretaris Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Ramadhan Harisman mengatakan dalam waktu dekat pihaknya akan mengundang Satgas, BNPB, dan  Dinas Kesehatan untuk mengoordinasikan layanan ruang isolasi di asrama haji.

Menurutnya, penanganan pasien Covid-19 menjadi kewenangan Dinas Kesehatan. 

"Sementara, untuk konsumsi, tenaga medis, obat-obatan dan tenaga pengamanan, menjadi kewenangan dinas setempat yang terkait," terangnya.

Direktur RS Haji Jakarta, dr. Mahesa Paranadipa menambahkan, saat ini ada 44 pasien Covid-19 yang sedang dirawat di asrama haji Pondok Gede. 

"Dari 72 bed yang sudah terisi 44 sehingga tersisa 28 bed. Saat ini Gedung Arafah yang digunakan, sudah dimanfaatkan untuk pasien Covid-19," pungkasnya. (esy/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Asrama haji hanya menyiapkan ruang isolasi pasien Covid-19 sedangkan konsumsi, obat-obatan, tenaga pengamanan, tenaga medis tanggung jawab Pemda dan dinkes


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News