3 Rumah Persembunyian Pasukan Sulu Dirobohkan
Minggu, 10 Maret 2013 – 22:13 WIB

3 Rumah Persembunyian Pasukan Sulu Dirobohkan
SEMPORNA - Jawatankuasa Keselamatan dan Kemajuan Kampung (JKKK) Simunul, Lahad Datu, Negara Bagian Sabah, Malaysia merobohkan tiga rumah warga. Pemilik rumah itu dituding telah bersekongkol dengan Pasukan Kesultanan Sulu saat terjadi baku tembak yang menewaskan enam Polisi Diraja Malaysia. Operasi Daulat Malaysia di Lahad Datu, Negara Bagian Sabah sudah memasuki hari kesembilan. Namun, kelompok yang mengaku pembela setia Kesultanan Sulu belum menunjukkan gelagat menyerah. Mereka justru berpencar untuk menghindari kepungan. Pemerintah Malaysia mengklaim sudah menembak mati 53 oranng pasukan Kesultanan Sulu. (awa/jpnn)
Ketua Kampung Simunul, Ramlee Saraman mengatakan tindakan itu dilakukan karena rumah tersebut menjadi tempat persembunyian pasukan Sulu. "Saya, JKKK dan penduduk kampung bersepakat merobohkan tiga rumah yang menjadi lokasi persembunyian," kata Ramlee seperti yang dinukil Utusan, Minggu (10/3).
Baca Juga:
Menurut Ramlee, ada enam lagi rumah yang akan dirobohkan. Enam rumah itu tak jauh dari tiga rumah yang sudah dirobohkan. "Ada enam lagi yang akan dirobohkan. Letaknya berdekatan dengan tiga rumah sebelumnya dan sampai sekarang tidak diketahui siapa pemiliknnya, " katanya.
Baca Juga:
SEMPORNA - Jawatankuasa Keselamatan dan Kemajuan Kampung (JKKK) Simunul, Lahad Datu, Negara Bagian Sabah, Malaysia merobohkan tiga rumah warga. Pemilik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Presiden Prabowo Bakal Menganugerahkan Bintang Kehormatan Kepada Bill Gates
- Balas Dendam, Pakistan Tembak Jatuh 5 Jet Tempur India
- Keluarga Diktator Filipina Ferdinand Marcos Dilaporkan Terkait Transaksi Emas 350 Ton
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang