5 Tips Temukan Produk Market Fit Buat Startup

4. Bersikap fleksibel dalam mengadaptasi produk
Tidak semua startup akan sering digunakan oleh pengguna. Bergantung pada jenis bisnisnya, ada startup yang hanya digunakan sekali sebulan atau sekali dalam beberapa bulan.
Oleh karena itu, Phil menyarankan founder startup bisa membangun produk atau fitur-fitur baru yang bisa melengkapi solusi utama tersebut.
Dengan memberikan fitur yang diakses lebih sering, maka kemungkinan untuk menambah aliran pendapatan juga semakin besar.
Karena itu, penting bagi startup untuk bersikap fleksibel dan bisa mengadaptasi produk digitalnya sesuai dengan kebutuhan pengguna.
5. Fokus mengembangkan ‘power user’
Hal lain yang tak kalah penting untuk menentukan PMF adalah fokus dalam pengembangan basis ‘power user’.
“Kenali siapa saja power user atau pengguna setia kita, dan berfokuslah untuk memperluas segmen ini dengan membangun produk-produk baru sesuai dengan kebutuhan mereka,” jelas Grady. (ddy/jpnn)
Program inkubasi Startup Studio Indonesia (SSI) yang digagas oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) memberikan nilai tambah bagi 15 startup early-stage terpilih menjadi finalis.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Grib Jaya Kalteng Segel Perusahaan di Barito Selatan, Irjen Iwan Kurniawan Bertindak
- Laporan Keuangan Solid, Bukalapak Mulai 2025 dengan Momentum Kuat
- Ini Upaya Bea Cukai Perkuat Kolaborasi dengan Perusahaan Berstatus AEO di 2 Daerah Ini
- KPK Periksa 3 Bos Perusahaan Swasta untuk Kasus Korupsi & Cuci Uang Andhi Pramono
- MVGX dan BDO di Indonesia Luncurkan Solusi Laporan Keberlanjutan Berbasis AI
- Peneliti Harapkan Sosok Seperti Ini yang Akan Pimpin PT Telkom