Anak Buah SBY: Dibuka Dulu, Lalu Kusuapkan ke Mulutmu

Anak Buah SBY: Dibuka Dulu, Lalu Kusuapkan ke Mulutmu
Hinca Panjaitan. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - MEDAN – Tiba-tiba Hinca Panjaitan membagi-bagi kue lepat kepada massa pendukung calon bupati-wakil bupati Simalungun JR Saragih-Amran Sinaga di depan gedung PTTUN Medan. Sekjen DPP Partai Demokrat itu juga membagikan kue tradisional itu kepada seorang jurnalis.

Hinca melakukan aksi itu usai sidang gugatan di Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PTTUN) Medan, Senin (21/12) siang, dalam kasus pencoretan pasangan JR Saragih-Amran Sinaga oleh KPU Simalungun. Hinca Panjaitan selaku kuasa hukum pasangan yang diusung Partai Demokrat itu.

"Mari sini-sini makan kue ini. Sini aku ajari kau makan lepat. Dibuka dulu, lalu kusuapkan ke mulutmu. Ini empat sehat, lima sempurna, enam mantap kali. Silakan dimakani kue ini semua," ujar Hinca sembari tersenyum sejumlah pendukung JR Saragih.

Kue lepat ini, sudah disiapkan oleh para pendukung pasangan incumbent itu. Ratusan kue lepat tersebut sudah disediakan untuk dibagikan pada sidang kemarin.

Hinca Panjaitan mengatakan, PTTUN Medan akan mengeluarkan putusan Rabu (23/12) besok.

"Di dalam persidangan, hakim mengatakan putusan akan disampaikan pada 23 Desember mendatang. Karena kita sudah lapar, mari sama-sama kita makan lepat ini," kata Hinca sembari kembali membagi-bagikan kue lepat. (gus/sam/jpnn)


MEDAN – Tiba-tiba Hinca Panjaitan membagi-bagi kue lepat kepada massa pendukung calon bupati-wakil bupati Simalungun JR Saragih-Amran


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News