Anang Pernah Isap Ganja
Senin, 14 Maret 2011 – 20:01 WIB
Anang saat duet dengan Ashanty. Foto: Fedrik Tarigan/Jawa Pos
JAKARTA -- Cap bahwa kalangan selebriti dekat dengan narkoba, rasanya sulit dibantah. Penyanyi dan musisi papan atas, Anang Hermansyah pun, mengaku pernah terjerumus di dunia narkoba. “Waktu jamannya aku dulu, alkohol pernah, bahkan ganja juga pernah. Tapi aku menyadari, ada saatnya kita harus berhenti. Ya sudah, berhenti,” ungkap Anang ketika ditemui usai mengisi acara di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta, Senin (14/3).
Mantan suami dari penyanyi pop tenar, Krisdayanti itu mengatakan, keinginannya untuk berhenti menggunakan barang-barang haram tersebut timbul dari dirinya sendiri. “Aku berhenti (narkoba) karena keinginan dari dalam diri aku saja,” ujarnya.
Meski dirinya pernah ngganja, Anang membantah jika disebut kalangan artis dekat dan berhubungan dengan narkoba. Ayah dari Titania Aurelie Nurhermansyah dan Azriel Akbar Hermansyah ini mengungkapkan, seniman yang terjerumus ke dunia kelam penggunaan narkoba sebagian besar disebabkan karena salah pergaulan.
“Aku kurang suka kalau seniman diidentikan dengan itu, karena seniman nilai beritanya tinggi dan terekspose, musisi jadi bulan-bulanan. Sebenarnya ini yang agak nggak fair saja buat aku. Jangan jadi seniman terus diekspose hal seperti ini, narkoba musuh bersama, enggak ada yang suka,” tukas pelantun lagu ‘Separuh Jiwaku Pergi’ itu. (cha/jpnn)
JAKARTA -- Cap bahwa kalangan selebriti dekat dengan narkoba, rasanya sulit dibantah. Penyanyi dan musisi papan atas, Anang Hermansyah pun, mengaku
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Thy Art Is Murder Tampil Beringas di Hammersonic The Convention
- Fakta-Fakta Seputar Kasus Jonathan Frizzy
- Ini Kegiatan Luna Maya Menjelang Nikah dengan Maxime Bouttier
- 3 Berita Artis Terheboh: Jonathan Frizzy Ditangkap, Gus Miftah Beri Penjelasan
- Begini Respons Benny Simanjuntak Seusai Jonathan Frizzy Jadi Tersangka
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka, Perannya Dalam Kasus Vape Berisi Obat Keras Terungkap