Antitesis Wasit Paling Loyal Euro 2016 Pada Jerman vs Prancis

Antitesis Wasit Paling Loyal Euro 2016 Pada Jerman vs Prancis
Nicola Rizzoli bakal memimpin laga Jerman vs Prancis. FOTO: AFP

jpnn.com - MARSEILLE - Partai akbar memerlukan seorang wasit yang andal pula. Untuk laga semifinal Euro 2016 antara Jerman versus Prancis dinihari nanti (8/7) WIB, UEFA menunjuk wasit terbaik Italia, Nicola Rizzoli untuk memimpin jalannya pertandingan.

Menilik dari rekornya memimpin laga Euro 2016 dan kedua tim, Rizzoli punya antitesis menarik. Pria yang juga berprofesi sebagai arsitek itu mengalami peningkatan jumlah kartu yang dikeluarkan di Prancis musim panas ini.

Akan tetapi jika mengulas rekornya memimpin laga Jerman atau Prancis, cukup minim peringatan yang dikeluarkannya.

Hingga saat ini di Euro 2016, Rizzoli sudah memimpin empat pertandingan. Dari jumlah tersebut, sebanyak 13 kartu kuning dan satu kartu merah keluar dari sakunya.

Uniknya, paling banyak terjadi pada laga 16-besar antara Prancis versus Rep. Irlandia. Sosok asal Modena itu mengeluarkan lima kartu kuning dan satu kartu merah.

Antitesis Wasit Paling Loyal Euro 2016 Pada Jerman vs Prancis

Lewat catatan itu, Rizzoli jadi wasit paling loyal dalam hal peringatan berbuah kartu di Euro 2016. Padahal, rata-rata dirinya mengeluarkan kartu saat memimpin Prancis atau Jerman tak sampai dua buah.

Jadi, bagaimana untuk laga nanti? Berdasarkan laga sebelumnya kedua tim, tak menutup kemungkinan akan kembali banjir kartu. (feb/JPNN)

MARSEILLE - Partai akbar memerlukan seorang wasit yang andal pula. Untuk laga semifinal Euro 2016 antara Jerman versus Prancis dinihari nanti (8/7)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News