Audrey Zhang, Bocah 11 Tahun Pemenang Google Doodle

Audrey Zhang, Bocah 11 Tahun Pemenang Google Doodle
Google Doodle karya Audrey Zhang. Foto: Observer

jpnn.com - TIDAK biasanya Google Doodle menyoroti masalah yang sangat serius, yakni air bersih. Namun untuk menghormati gadis 11 tahun dari Long Island, bernama Audrey Zhang, dipasang Google Doodle bertema "Kembali ke Alam".

Audrey merupakan bocah kelas lima dari Levittown, New York. Secara mengejutkan, Audrey menjadi pemenang Google Doodle tahun ini.

Seperti dilansir Huffington Post, Audrey Zhang, berhasil menyisihkan sekitar 100 ribu tema menarik. Karyanya, yang berjudul "Kembali ke alam" menggambarkan sebuah mesin pembersihan air.

"Untuk membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik, saya menemukan sebuah pemurni air transformatif," kata Audrey.

Atas hasil karyanya tersebut, Audre mendapatkan hadiah berupa beasiswa senilai USD 30 ribu dari Google. Sebagai tambahan, Google juga memberikan dana hibah untuk sekolah Zhang di Island Trees Middle School, Levittown New York. Google juga memberikandonasi USD 20 ribu untuk mendukung 10 sekolah di Bangladesh. (abu/jpnn)

TIDAK biasanya Google Doodle menyoroti masalah yang sangat serius, yakni air bersih. Namun untuk menghormati gadis 11 tahun dari Long Island, bernama


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News