Barca Izinkan Thierry Henry Pergi

Barca Izinkan Thierry Henry Pergi
Barca Izinkan Thierry Henry Pergi
"Di Barcelona, kami sebenarnya sangat menghormati kontrak. Tapi mungkin musim dia tidak berjalan seperti yang diinginkannya," tutur Laporta. "Sehingga, saya katakan bahwa dia boleh pergi di transfer window Juni mendatang kalau memang itu yang dia mau," lanjut presiden yang lengser pada 3 Juni tersebut.        

Pernyataan dari Laports langsung disambar oleh klub-klub Major League Soccer (MLS). Sudah santer diberitakan bahwa beberapa klub di negeri Paman Sam itu berhasrat memboyong Titi. Balajar dari pengalaman Los Angeles Galaxy yang sukses menggenjot penjualan tiket setelah mengontrak David Beckham, mantan bintang dari Eropa memang merupakan komoditi yang menjanjikan buat liga yang baru seumur jagung tersebut.

Sejauh ini, sudah ada dua klub MLS yang menyatakan ketertarikan kepada mantan kapten Arsenal tersebut. Yakni New York Red Bulls dan Washington DC United. Namun, baru Red Bulls yang sudah melakukan pendekatan khusus sejak Januari lalu.

"Kami yakin bisa mendapatkan Thierry Henry musim panas mendatang. Sebab kami sudah melakukan pendekatan pribadi, juga mengontak agennya. Mereka (Titi, Red) sudah menyatakan tertarik pindah ke AS," papar juru bicara Red Bulls, seperti dilansir Peace FM Online.      

SINYAL kepergian Thierry Henry dari Barcelona musim depan semakin kuat saja. Ini setelah presiden klub Joan Laporta sendiri mengaku membiarkan Titi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News