Begini Persiapan Ma'ruf Amin Jelang Menghadapi Sandi di Debat Pilpres

Begini Persiapan Ma'ruf Amin Jelang Menghadapi Sandi di Debat Pilpres
Calon wakil presiden Ma'ruf Amin menggendong sang cucu. Foto: TKN for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kandidat wakil presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin mengaku punya persiapan khusus menghadapi Sandiaga Uno dalam debat Pilpres 2019, Minggu (17/3).

Kiai kelahiran Tangerang ini tengah mendalami materi debat. “Persiapannya tentu mendalami materi-materi yang akan diperdebatkan, terutama lima masalah yaitu pendidikan, kesehatan, tenaga kerja, sosial dan budaya,” ujarnya dalam keterangan pers yang diterima redaksi, Selasa (5/3).

Menurut mantan Ketua MUI ini, untuk menguasai lima isu yang akan diperdebatkan tersebut dia harus mendengar berbagai masukan dari berbagai pihak, agar bisa menyampaikan informasi kepada masyarakat secara jelas.

Ma'ruf mengaku sudah siap memaparkan materi atau program 01 di tengah panggung debat nanti. Namun, dia enggan membukanya sekarang, masih rahasia.

“Kalau debat itu nanti tergantung masalahnya, di pendidikan ada, lalu kesehatannya tentu ada, tenaga kerjanya ada, tetapi jangan disebut sekarang dong,” katanya.

(Bacalah: KH Ma'ruf Sudah Tiga Kali Latihan demi Hadapi Debat Perdana)

“Namun, saya berprinsip, kami (dia dan Sandi) bukan mau berantem, jadi rileks saja,” pungkas Ma'ruf. (*/adk/jpnn)

 


Ma'ruf Amin punya persiapan khusus menghadapi Sandiaga Uno dalam debat nanti, tetapi dia mengaku tetap rileks.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News