Begini Sanjungan Indra Bekti untuk Istrinya

jpnn.com - JAKARTA--Presenter Indra Bekti mengaku sangat mengagumi ketegaran Aldila Jelita, istrinya. Pasalnya, di tengah himpitan masalah yang bisa merusak keutuhan rumah tangganya, Jelita tetap kuat dan tegar.
"Alhamdulillah saya punya istri yang tegar dan kuat. Kalau tidak, saya tidak tahu bagaimana nasib keluarga saya," kata Indra, Rabu (3/2).
Dengan kejadian ini, Indra menyatakan, hubungan dengan istrinya semakin kuat. Apalagi ada dua buah hati mereka yang harus dibesarkan dalam keluarga utuh.
"Selain istri dan sahabat-sahabat, kekuatan saya ada di Daffina dan Amabel. Kedua putri saya menjadi penyemangat dalam kondisi saya sekarang ini," tuturnya.
Indra pun berharap, kedua putrinya bisa tumbuh menjadi perempuan yang kuat dan tegar seperti bundanya. Baik di saat meniti karir maupun ketika sudah berumah tangga. (esy/jpnn)
JAKARTA--Presenter Indra Bekti mengaku sangat mengagumi ketegaran Aldila Jelita, istrinya. Pasalnya, di tengah himpitan masalah yang bisa merusak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Beli Cincin Tunangan Hampir Rp 2 Miliar, Maxime Bouttier Bilang Begini
- Kepada Raja Dangdut, Ruben Onsu Ungkap Alasan Jadi Mualaf, Oh Ternyata
- Sebelum Maxime Bouttier, Luna Maya Ternyata Pernah Dilamar Pria Lain
- Melihat Nyai Ontosoroh Masa Kini di Monolog Paramita
- Komnas Perempuan Diminta Tak Intervensi Kasus Perceraian Baim dan Paula Verhoeven
- Cloudburst Makin Liar dalam Album Clear Blue Sky