Buka Peluang jadi Pengusaha Bengkel

Buka Peluang jadi Pengusaha Bengkel
Ilustrasi mobil akan melakukan spooring. FOTO : JPNN

jpnn.com, SURABAYA - Selain faktor manusia, kondisi jalanan, serta cuaca, keadaan ban menyumbang angka kecelakaan yang cukup tinggi. Berdasarkan data Regional Traffic Management Center Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Derah Jawa Timur (RTMC Ditlantas Polda Jatim) tahun 2016-2017, kondisi tidak prima pada ban menyumbang 30% kecelakaan.

Menurut Vice President PT. Himawan Putra, Kevinski Himawan, secara alami kondisi kaki-kaki kendaraan paling sering luput dari perhatian pengemudi, padahal jika dibiarkan dalam jangka waktu yang lama akibatnya bisa sangat fatal. “Ban cepat aus dan memperbesar kemungkinan pecah ban maupun mempengaruhi pengendalian ketika berkendara dilakukan dalam kecepatan tinggi,” tuturnya di sela acara pembukaan kantor cabang Himawan Putra untuk wilayah Jawa Timur dan Bali di Surabaya.

Salah satu perawatan ban adalah dengan rutin melakukan spooring. Himawan Putra sebagai sole distributor Hunter Engineering Company di Indonesia, memiliki program baru bernama Hunter Upgradable. Nah melihat pangsa pasar mobil yang tumbuh pesat di Indonesia, Kevinski mengajak banyak pengusaha untuk membuka bengkel. Ujung-ujungnya untuk bisa membantu para pemilik mobil melakukan perawatan kendaraan mereka.

Apalagi, investasi untuk membuka bengkel khususnya yang fokus ke ban, saat ini relatif terjangkau. Pengusaha dapat membeli produk Hunter yang paling dasar (basic) dengan harga terjangkau. “Nanti seiring kebutuhan pasar, produk tersebut dapat ditingkatkan kemampuannya (Upradeable) sesuai kebutuhan,” kata dia.

Hunter Upgradable dimulai dari Hawkeye Profesional yang dapat ditingkatkan fiturnya menjadi Hawkeye ProPlus dengan kelebihan alat yang tidak akan menggores velg mobil. Sementara teknologi paling elit di jajaran Upgradable adalah Hawkeye Elite dengan banyak kelebihan, salah satunya fitur Quick Check yang dapat mendeteksi kondisi kaki-kaki mobil kurang dari dua menit. (JPNN/pda)


Apalagi, investasi untuk membuka bengkel khususnya yang fokus ke ban, saat ini relatif terjangkau


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News