Catatkan Rekor Pelatih Terlama Arsenal

Catatkan Rekor Pelatih Terlama Arsenal
Catatkan Rekor Pelatih Terlama Arsenal
PADA 1 Oktober 1996, Arsenal menunjuk Arsene Wenger sebagai pelatih ke-24 sepanjang sejarah The Gunners. Penunjukan Wenger menyita perhatian bukan semata karena pelatih pertama Arsenal dari luar Inggris Raya. Melainkan karena reputasi pelatih yang berultah ke-60 per 22 Oktober mendatang itu yang masih asing di telinga gila bola (gibol) Inggris.

    

"Arsene Who". Begitulah headline The Evening Standard, koran besar Inggris yang berbasis di London terkait penunjukan Wenger. Maklum, Wenger datang dari klub Jepang Nagoya Grampus Eight. Sekalipun berhasil membawa Nagoya meraih dua gelar meski hanya semusim, cerita sukses Wenger praktis tak terdengar sampai ke Negeri Ratu Elizabeth.

    

"Keputusan kala itu cukup gambling. Kami mendapatkan namanya dari Gerard Houllier (yang dua musim berikutnya menangani klub saingan Arsenal, Liverpool, Red),? kata David Dein, mantan wakil chairman Arsenal, yang dulu mendaratkan Wenger ke Higbury (kandang lama Arsenal sebelum Emirates), di situs resmi klub.

    

Dein juga mengakui jika Wenger semestinya sudah menduduki jabatan pelatih pada pertengahan 2005 atau setahun sebelumnya. Hanya, Wenger terganjal dengan status bukan pelatih asli Inggris karena sepak bola Inggris kala itu sedikit anti dengan pelatih asing.

    

PADA 1 Oktober 1996, Arsenal menunjuk Arsene Wenger sebagai pelatih ke-24 sepanjang sejarah The Gunners. Penunjukan Wenger menyita perhatian bukan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News