Chandra Sebut Mahfud MD Menggunakan Kalimat Kasar

Chandra Sebut Mahfud MD Menggunakan Kalimat Kasar
Ketua Eksekutif Nasional BHP KSHUMI Chandra Purna Irawan. Foto: Dokpri for JPNN.com

Chandra juga menilai berbagai pernyataan Menko Polhukam Mahfud MD dalam merespons rencana kepulangan Habib Rizieq ke Tanah Air kurang tepat.

"Bahwa terkait respons dari pejabat negara, sebaiknya menggunakan kalimat atau bahasa yang mengayomi," sebut Chandra.

"Menggunakan kalimat atau bahasa kasar dan atau menunjukkan kekuasaan atau kewenangan kepada rakyat adalah tidak tepat dan tidak apple to apple," tandasnya.

Sebelumnya Menko Polhukam Mahfud MD juga menyebut bahwa Habib Rizieq pulang ke Indonesia dengan membawa misi revolusi akhlak.

Atas misi itu, Mahfud pun mengingatkan para pengikut Habib Rizieq Shihab tidak berbuat rusuh dan merusak fasilitas, saat penjemputan tokoh asal Petamburan itu setibanya di Indonesia pada 10 November.

Menurut Mahfud, membuat kerusuhan dan merusak fasilitas saat proses penjemputan, justru menodai revolusi akhlak yang dibawa Habib Rizieq.

Pemerintah, kata dia, akan menangkap kelompok yang merusuh dan merusak fasilitas saat proses penjemputan Habib Rizieq.

"Habib Rizieq itu mau pulang dengan revolusi akhlak. Nah, kalau membuat kerusakan itu berarti bukan pengikutnya Habib Rizieq, kami sikat, begitu. Kalau dia membuat kerusuhan," kata Mahfud dalam keterangan resmi yang disiarkan akun Youtube Kemenko Polhukam RI, Kamis (5/11) yang lalu.(fat/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Chandra Purna Irawan komentari pernyataan Mahfud MD soal rencana kepulangan Habib Rizieq Shihab.


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News