Daftar Pemenang Turnamen Sains Data Nasional 2022, Cek Sekolah & Universitasmu 

Daftar Pemenang Turnamen Sains Data Nasional 2022, Cek Sekolah & Universitasmu 
Ilustrasi - Turnamen Sains Data Nasional 2022. ANTARA/Shutterstock/am.

"Kami mengucapkan selamat kepada para pemenang dan terima kasih atas antusias, kerja keras, serta kreativitas yang luar biasa baik untuk TSDN 2022 maupun pembangunan dan kemajuan data science secara nasional," tutur Luthfy Ardiansyah dalam keterangannya, Selasa (20/12). 

Dia berharap kegiatan itu akan menjadi agenda rutin nasional untuk terus menciptakan bibit unggul dalam bidang sains data dan AI.

Luthfy mengungkapkan kekagumannya atas hasil turnamen yang luar biasa terutama pada kategori pelajar yang sudah sampai di tingkat AI.

Pendiri Asosiasi Data Sains dan AI Indonesia (ASDASI) Bambang Heru Tjahjono berharap munculnya pemuda-pemudi yang sadar akan penguasaan, pengolahan data sains dan teknologi, sehingga bisa mendorong dan mewujudkan kemajuan serta kebangkitan ekonomi di Indonesia. 

Data Academy sebagai penyelenggara dan sponsor utama TSDN 2022 merupakan pusat studi untuk para profesional di bidang data sains dan artificial intelligence (AI).

Data Academy bersinergi dengan institusi edukasi, industri, pemerintahan dan komunitas membangun keterampilan di bidang Data Science dan Artificial Intelligence (AI). 

Tahun ini, Turnamen Sains Data Nasional dikuti 625 grup atau terdata lebih dari 2.000 peserta dari 26 provinsi dan berbagai kalangan.

Mulai dari kalangan umum, mahasiswa, hingga pelajar sekolah menengah atas atau kejuruan yang tertarik dan memiliki minat dalam bidang sains data dan AI. 

Pemenang Turnamen Sains Data Nasional 2022 diumumkan. Cek di sini barangkali sekolah dan universitasmu ada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News