Daftar Pemenang Turnamen Sains Data Nasional 2022, Cek Sekolah & Universitasmu 

Daftar Pemenang Turnamen Sains Data Nasional 2022, Cek Sekolah & Universitasmu 
Ilustrasi - Turnamen Sains Data Nasional 2022. ANTARA/Shutterstock/am.

jpnn.com, JAKARTA - Turnamen Sains Data Nasional (TSDN) 2022 resmi ditutup. Penutupannya ditandai dengan pengumuman pemenang.

Menariknya pengumuman dilakukan perwakilan dari sektor korporasi, yaitu Hanan Bahalwan dari Safarindo Internusa, Mariam Rahmania dari AdMedika.

Kemudian, Rhezandra Priatama dari Karier.mu serta Lutfhy Ardiansyah dari Data Academy. 

Hadiah untuk para pemenang ternilai cukup fantastis, yaitu Rp 150 juta untuk seluruh hadiah tunai dan Rp 400 juta non-tunai.

Pada kategori pelajar dimenangkan oleh tim Orbit dari SMKN 4 Bandung. Disusul tim Ikai dari SMK Telkom Jakarta dan pemenang ketiga oleh Qazac Legacy dari SMKN 26 Jakarta.

Pada kategori mahasiswa dimenangkan tim Aiotech dari Universitas Kristen Satya Wacana, Salatiga, disusul tim Semesta dari Universitas Airlangga, Surabaya, dan pemenang ketiga tim Netcore dari Universitas Widyatama Bandung. 

Pada kategori publik pemenang posisi pertama yaitu tim PTR, kedua dimenangkan tim Noni, dan ketiga oleh tim Niomata.

Luthfy Ardiansyah selaku CEO Data Academy menyampaikan berbagai aktivitas di bidang sains dan data AI telah dilakukan para peserta dan pendamping hampir satu bulan penuh. 

Pemenang Turnamen Sains Data Nasional 2022 diumumkan. Cek di sini barangkali sekolah dan universitasmu ada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News