Danamas Jalin Kemitraan dengan Ribuan Peternak Ayam

Danamas Jalin Kemitraan dengan Ribuan Peternak Ayam
PT Pasar Dana Pinjaman (Danamas) menjalin kerja sama dengan Chickin, perusahaan rintisan yang bergerak di bidang solusi teknologi berbasis IOT dan aplikasi manajemen kandang, yang dimanfaatkan lebih dari 5.000 peternak ayam di bawah naungannya. Foto dok Danamas

“Chickin hingga saat ini telah memampukan ribuan peternak ayam dalam menghasilkan lebih dari 31 juta populasi ayam yang diharapkan mampu memberikan pasokan daging ayam berkualitas untuk kebutuhan pangan nasional," tutur Tubagus.

"Dengan penyediaan akses pendanaan melalui sinergi dengan Danamas, kami yakin akan ada lebih banyak lagi peternak ayam yang ditopang dan dimampukan untuk semakin menumbuhkan usahanya," imbuhnya.

Hingga saat ini, Chickin telah menyediakan solusi teknologi dan manajemen kandang di lebih dari 250 kandang yang mayoritas tersebar di wilayah Jawa Tengah dan sekitarnya.

Hal ini sejalan pula dengan misi Danamas untuk bisa menjangkau lebih banyak pelaku usaha di wilayah yang lebih luas lagi.(chi/jpnn)

Sejak berdiri 2017, Danamas sudah bersinergi dengan berbagai macam ekosistem bisnis, di antaranya bidang agritech dan akuakultur.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News