Dokter Tirta Geram, Lantas Menjelaskan Batas Dosis Harian Vitamin C

Dokter Tirta Geram, Lantas Menjelaskan Batas Dosis Harian Vitamin C
Tirta Mandira Hudhi alias dr Tirta. Foto: Dedi Yondra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Dokter Tirta Mandira Hudhi merasa geram atas beredarnya informasi yang menyebut konsumsi vitamin C sebanyak 1 gram per 3 jam bisa mencegah dan menyembuhkan seseorang dari COVID-19.

Dokter Tirta secara tegas mengatakan, informasi tersebut jelas keliru. Konsumsi vitamin C sebanyak 1 gram setiap 3 jam berlebihan dan tidak baik untuk kondisi tubuh.

"Ginjalmu ancur. Vitamin C satu gram setiap tiga jam itu info dari mana?," kata pria yang akrab disapa Cipeng seperti dilihat jpnn.com di YouTube akun Tirta PengPengPeng, Jumat (9/6).

Tirta mengatakan, batas dosis harian vitamin C yang bisa dikonsumsi orang dewasa yaitu 200 sampai 500 miligram.

Dosis maksimal yang bisa ditoleransi manusia 1 sampai 2 gram per hari. 

"Itu kaitannya juga untuk terapi," ungkap Dokter Tirta.

Pria yang juga merupakan influencer itu kemudian berbicara tentang kandungan vitamin C di dalam jeruk.

Buah tersebut pada dasarnya memiliki kandungan 300 sampai 500 miligram.

Dokter Tirta Mandira Hudhi menanggapi informasi tentang konsumsi vitamin C 1 gram per 3 jam bisa mencegah dan menyembuhkan seseorang dari COVID-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News