Duh! Sudin KPKP Temukan Ikan Berformalin di Pasar Ini

Duh! Sudin KPKP Temukan Ikan Berformalin di Pasar Ini
Petugas Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Barat melakukan uji lab bahan makanan yang dijual di Pasar Citra 1. Foto: M Adil/JPNN

jpnn.com - jpnn.com - Satu dari empat pasar tradisional di wilayah Jakarta Barat ternyata menjual pangan berbahaya. ‎Temuan ini merupakan hasil inspeksi mendadak (sidak) Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Barat, Rabu (8/3).

‎Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Barat Marsawitri Gumay mengatakan, dalam sidak hari ini pihaknya memeriksa 253 sampel pangan di Pasar Ganefo, Pasar Bogong, Pasar Citra 1 dan Pasar Kalideres.

Hasilnya, satu sampel ikan teri medan di Pasar Citra 1 positif mengandung zat berbahaya jenis formalin.

‎"Satu sampel positif berformalin. Sisanya negatif," kata Mariswitri kepada wartawan.

Ia menyampaikan, pedagang yang kedapatan menjual pangan berformalin tersebut untuk sementara diberi pembinaan. Sedangkan barang dagangannya langsung dimusnahkan petugas di lapangan.

"Kami juga akan telusuri dari mana asal ikan tersebut," ujarnya.

Marsawitri menegaskan akan terus merutinkan pemeriksaan pangan dua kali dalam sebulan. Tak hanya di pasar tradisional, pemeriksaan juga akan dilakukan di pasar-pasar swalayan.

"Nantinya dalam satu tahun, satu pasar rata-rata akan diperiksa sebanyak lima kali," tandasnya. (dil/jpnn)


 Satu dari empat pasar tradisional di wilayah Jakarta Barat ternyata menjual pangan berbahaya. ‎Temuan ini merupakan hasil inspeksi mendadak


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News