Evakuasi Seluruh Kota

jpnn.com - SYDNEY - Pemerintah Australia mengevakuasi seluruh penduduk Kota Morwell, Negara Bagian Victoria, Jumat (28/2). Sebab, asap dari tambang batu bara yang meledak sekitar tiga pekan lalu mulai mengandung partikel berbahaya. Ledakan tersebut merupakan dampak dari kebakaran hutan yang terjadi di Victoria sejak awal bulan.
Rosemary Lester, pemimpin Dinas Kesehatan Victoria, menerbitkan perintah evakuasi karena kualitas udara semakin buruk. Kandungan partikel berbahaya di Morwell mencapai 280 mikrogram per meter kubik sejak Kamis (27/2).
Angka tersebut 11 kali lipat dari ambang batas normal kualitas udara harian di Australia. Karena itu, pemerintah mengimbau warga untuk meninggalkan Morwell.
“Kami mengimbau warga berusia lanjut, di atas 65 tahun, serta anak-anak dan perempuan hamil atau siapa pun yang menderita gangguan paru-paru dan jantung untuk mengungsi,” paparnya.
Akan lebih baik, menurut dia, jika seluruh warga yang tinggal di kawasan selatan Morwell juga mengungsi untuk sementara waktu. (AFP/hep/c18/tia)
SYDNEY - Pemerintah Australia mengevakuasi seluruh penduduk Kota Morwell, Negara Bagian Victoria, Jumat (28/2). Sebab, asap dari tambang batu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang
- Berulah di Medsos, Donald Trump Pamer Fotonya Berpose ala Paus Vatikan
- Sekjen PBB Tegaskan Serangan Israel Pelanggaran Terhadap Kedaulatan Suriah
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza
- Dukung Pernyataan Menlu Sugiono, Wakil Ketua MPR: ICJ Harus Hentikan Kejahatan Israel
- Irlandia Desak Israel segera Buka Blokade ke Gaza