Gagal Verifikasi, PPPI Laporkan KPU ke Mabes Polri

Gagal Verifikasi, PPPI Laporkan KPU ke Mabes Polri
Gagal Verifikasi, PPPI Laporkan KPU ke Mabes Polri
JAKARTA - Partai Pengusaha dan Pekerja Indonesia (PPPI) mengadukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) ke Badan Reserse Kriminal Polri, Jumat (16/11). Menurut Ketua Umum PPPI, Daniel Hutapea, pihaknya melaporkan KPU karena dugaan penggelapan dokumen persyaratan partainya untuk lolos verifikasi. Akibat, hilangnya berkas dan dokumen itu, partainya tak lolos verifikasi.

"Kami telah memberikan dokumen lengkap tapi ternyata digelapkan oleh KPU. Nah ini sudah kami buktikan ke Bawaslu bahwa kami sudah memenuhi persyaratan lengkap seperti yang telah disyaratkan KPU," tutur Daniel di depan Bareskrim, Jumat siang.

Menurut Daniel, KPU telah membuat keputusan tidak meloloskan partainya. Namun, alasan tak lolos itu baru dapat dibuktikan lima hari kemudian setelah pengumuman verifikasi.

"Artinya kami mengganggap bahwa keputusan itu hanya keputusan sepihak. Baru mencari kesalahannya setelah berkas kami dihilangkan. Di buang-buang entah kemana. Nah lalu disitu baru disebut kami tidak memenuhi persyaratan," keluh Daniel.

JAKARTA - Partai Pengusaha dan Pekerja Indonesia (PPPI) mengadukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) ke Badan Reserse Kriminal Polri, Jumat (16/11). Menurut

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News