Guru Perbatasan Tak Terima Tunjangan

Guru Perbatasan Tak Terima Tunjangan
Guru Perbatasan Tak Terima Tunjangan
KARATUNG--Praktik pilih kasih dalam penyaluran tunjangan perbatasan (TP) masih nampak. Ini tersiar setelah pengakuan sejumlah guru di pulau perbatasan kepulauan Nanusa tepatnya di Pulau Karatung, Kakorotan, Laluhe, Dampulis dan Marampit yang sampai saat ini belum menerima hak tersebut.

"Nama kami masuk daftar penerima tunjangan perbatasan 2011. Penilaiannya sudah memenuhi syarat. Anehnya saat penyaluran dana tersebut,  hak kami tak diberikan," ungkap sejumlah guru yang meminta namanya tidak dikorankan.

Sejumlah tenaga pendidik ini menduga penyaluran TP ini ada permainan. "Dananya bisa diterima, asalkan ada setoran yang kami berikan. Kalau tidak TP ini disalurkan ke guru lainnya yang siap memenuhi permintaan pihak penyalur," ujar tenaga pendidik tersebut.

Tragisnya hak yang wajib direalisasikan ke guru perbatasan justru diterima guru di Kota Melonguane, Lirung, Beo dan desa pinggiran tiga kota tersebut.

KARATUNG--Praktik pilih kasih dalam penyaluran tunjangan perbatasan (TP) masih nampak. Ini tersiar setelah pengakuan sejumlah guru di pulau perbatasan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News