Hampir Seluruh Dunia Mencari Bana, Gadis Kecil dari Syria

jpnn.com - DAMASKUS--Masih ingat Bana Alabed? Dia adalah gadis kecil yang menyita perhatian dunia sejak cuitan pertamanya di Twitter pada 24 September 2016 lalu.
Bana kini dicari hampir semua kalangan, karena dia tiba-tiba lenyap dari jagat Twitter.
Pada Minggu (4/12), pencarian akun bocah tujuh tahun tersebut berujung pada laman warna biru berisi pemberitahuan bahwa @AlabedBana tidak ada.
Sementara itu, pasukan pemerintah kian erat mencengkeram Kota Aleppo.
Sebelum hilang, @AlabedBana sempat mengunggah tulisan bernada khawatir.
''Kami yakin militer sedang menangkapi kami hari ini. Kita akan berjumpa lagi di hari lain wahai dunia. Selamat tinggal. -Fatemah #Aleppo,'' ungkap Fatemah, ibunda Bana, lewat akun putrinya tersebut.
Minggu lalu, tulisan itu muncul pada pukul 10.38 waktu setempat. Beberapa jam kemudian, akun tersebut sirna.
Para pengguna Twitter yakin akun Bana dihapus. Namun, tidak seorang pun tahu alasan di balik penghapusan itu.
DAMASKUS--Masih ingat Bana Alabed? Dia adalah gadis kecil yang menyita perhatian dunia sejak cuitan pertamanya di Twitter pada 24 September 2016
- Presiden Prabowo Bakal Menganugerahkan Bintang Kehormatan Kepada Bill Gates
- Balas Dendam, Pakistan Tembak Jatuh 5 Jet Tempur India
- Keluarga Diktator Filipina Ferdinand Marcos Dilaporkan Terkait Transaksi Emas 350 Ton
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang