Inilah Saksi yang KPK Periksa soal Kasus di Kementan, Ada Dokter

Inilah Saksi yang KPK Periksa soal Kasus di Kementan, Ada Dokter
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengagendakan sejumlah saksi untuk mengusut kasus dugaan rasuah di Kementerian Pertanian (Kementan) RI. FOTO: Ilustrasi: arsip JPNN.com/Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengagendakan sejumlah saksi untuk mengusut kasus dugaan rasuah di Kementerian Pertanian (Kementan) RI.

Mereka ialah Sekjen Kementan RI Kasdi Subagyono dan Dokter Spesialis Internis Alexander Randy Angianto.

"Hari ini, bertempat di Gedung Merah Putih KPK, tim penyidik menjadwalkan pemanggilan dan pemeriksaan saksi," kata Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya, Selasa (10/10).

Ali mengatakan saat ini Kasdi sudah berada di Gedung KPK.

Ali masih merahasiakan materi pemeriksaan yang ingin didalami penyidik kepada dua saksi ini.

Sebelumnya, Senin (9/10), penyidik KPK juga memeriksa Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementan Muhammad Hatta sebagai saksi dalam perkara yang sama.

Penyidik KPK pada Jumat (29/9), mengumumkan telah meningkatkan status kasus dugaan korupsi di Kementan ke tahap penyidikan.

Ali Fikri menjelaskan penyidik KPK telah menetapkan sejumlah pihak sebagai tersangka.

Mereka ialah Sekjen Kementan RI Kasdi Subagyono dan Dokter Spesialis Internis Alexander Randy Angianto.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News