JomRun Gelar Serangkaian Event Lari Virtual yang Unik

JomRun Gelar Serangkaian Event Lari Virtual yang Unik
JomRun, aplikasi lari terkemuka di Asia Tenggara menyelenggarakan serangkaian event lari virtual yang unik. Foto: Dok. JomRun

Kemudian acara disambung dengan Spongebob Squarepants Virtual Run yang dimulai pada 1 Desember 2021 hingga 20 Februari 2022.

Bagi masyarakat yang ingin mengikuti keseruan Virtual Fun Runs ini sudah dapat mendaftar.

Chang Yi Hern menyebut, para peserta yang memesan tiket super early bird akan dapat menikmati diskon hingga 50 persen.

Sementara itu, untuk seri Crayon Shinchan Virtual Run akan terbagi menjadi tiga sesi, yakni The Crayon Shinchan Virtual Run yang berlangsung pada 1 Oktober hingga 30 November 2021; Shinchan Biu Biu Virtual Run yang berlangsung pada 1 Desember hingga 31 Januari 2022; dan Crayon Shinchan Joyful Time yang berlangsung pada 1 Februari 2022 hingga 31 Maret 2022.

Di dalam event ini, para peserta dapat memilih tantangan lari berdasarkan jarak, mulai dari 5 kilometer hingga 21 kilometer. Para peserta juga bisa menentukan berapa lama waktu yang ingin diambil untuk menyelesaikan jarak lari yang dipilih.

Uniknya, para peserta dapat menentukan sendiri hadiah yang akan diterima apabila berhasil menyelesaikan tantangannya.

Untuk dapat menyelesaikan setiap tantangan lari, para peserta cukup mengaktifkan penghitung langkah di aplikasi JomRun.

Selain itu, para peserta juga dapat memanfaatkan treadmill, jogging di tempat, hingga lompat tali untuk menyelesaikan tantangan jarak lari yang dipilih.

JomRun, aplikasi lari terkemuka di Asia Tenggara menyelenggarakan serangkaian event lari virtual yang unik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News