Ke China, Megawati Bakal Pidato soal Budaya

Jadi Keynote Speaker World Cultural Forum

Ke China, Megawati Bakal Pidato soal Budaya
Ke China, Megawati Bakal Pidato soal Budaya
JAKARTA - Bukan lagi menjadi Presiden tak lantas membuat Megawati Soekarnoputri surut dari kiprah di ajang internasional. Undangan dari even-even internasional pun tetap mengalir ke putri Proklamator itu.

Termasuk Selasa (17/5) pagi ini, Megawati akan terbang ke China untuk tampil sebagai pembicara kunci (keynote speaker) pada acara World Cultural Forum di Suchou, Provinsi Jiangsu, China dari tanggal 18-20 Mei 2011. Wakil Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristianto yang dijadwalkan turut mendampingi Megawati, mengatakan bahwa Ketua Umum DPP PDIP itu diundang dalam kapasitasnya sebagai Presiden ke-5 RI.

"World Cultural Forum dimaksudkan untuk membangun saling pengertian dan rasa saling percaya di antara bangsa-bangsa guna membangun peradaban dunia, dan memperkuat kerjasama kebudayaan antar bangsa," ujar Wakil Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristianto di Jakarta, Senin (16/5) malam. Selain Hasto, yang akan mendampingi Megawati adalah Ketua DPP PDIP, I Made Urip.

Lebih lanjut Hasto menjelaskan, World Cultural Forum yang pertama kali diadakan tersebut akan diikuti lebih dari 500 peserta dari seluruh dunia. Even tersebut digelar atas prakarsa Kementrian Kebudayaan Republik Rakyat China.

JAKARTA - Bukan lagi menjadi Presiden tak lantas membuat Megawati Soekarnoputri surut dari kiprah di ajang internasional. Undangan dari even-even

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News