Keluar dari Gedung KPK, Bos Maspion Bungkam, Sang Pengawal Beraksi

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Utama PT Indal Alumunium Industry sekaligus bos Maspion Group Alim Markus ogah membicarakan soal pemeriksaannya oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Rabu (24/5).
Diperiksa tiga jam, Alim memilih bungkam dan berupaya menghindar dari awak media.
Alim diperiksa sebagai saksi terkait kasus dugaan gratifikasi mantan Bupati Sidoarjo Saiful Ilah hari ini, Rabu (24/5).
Salah seorang diduga pengawal Alim juga menghalang-halangi kinerja jurnalis yang tengah bertanya kepada Alim mengenai kasus tersebut.
Dia terlihat mendorong-dorong awak media untuk membuka jalan bagi Alim. Sempat terjadi cekcok antara jurnalis dengan pengawal tersebut.
Patut diketahui, kedatangan Alim diperiksa sebagai saksi atas kasus dugaan penerimaan gratifikasi kepada eks Bupati Sidoarjo Saiful Ilah.
Adapun ini merupakan penjadwalan ulang setelah sebelumnya pada Senin (22/5) Alim tidak memenuhi panggilan KPK.
Sebelumnya, pada Senin (22/5), KPK telah memeriksa Direktur Utama PT Santos Jaya Abadi Kopi Kapal Api Soedomo Mergonoto sebagai saksi. Ia didalami penyidik perihal aliran uang yang diterima Saiful Ilah.
Diperiksa tiga jam oleh KPK, Alim Markus memilih bungkam dan berupaya menghindar dari awak media.
- Usut Kasus Dugaan Korupsi di Dinas PU Mempawah, KPK Sudah Tetapkan 3 Tersangka
- Ray Rangkuti Kritik Kinerja KPK, Kasus Hasto Dikejar, Tetapi Bobby Diundang Koordinasi
- KPK Periksa 3 Saksi Lagi untuk Kasus Cuci Uang Andhi Pramono
- Usut Korupsi Tol Trans-Sumatera, KPK Periksa Petinggi PT Indonesia Infrastructure Finance
- KPK Periksa 2 Anggota DPR Terkait Dugaan Tipikor Dana CSR Bank Indonesia
- Tim Hukum Hasto Bawa Bukti Dugaan Pelanggaran Penyidik KPK ke Dewas