Kemnaker Ajak Serikat Pekerja Kunjungan ke BBPLK Bekasi

Kemnaker Ajak Serikat Pekerja Kunjungan ke BBPLK Bekasi
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) melalui Direktorat Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja (PHI dan Jamsos) mengajak Serikat Pekerja melakukan kunjungan ke BBPLK. Foto: dok Kemnaker

Menurut dia, alasan mengajak tenaga serikat untuk mengenalkan BBPLK Bekasi agar nantinya dapat menyinergikan program pelatihan.

"Artinya ketika ada yang di PHK, temen-temen SP/SB dapat mengikuti program pelatihan yang ada di BBPLK Bekasi," kata Surya.

Kepala BBPLK Bekasi Herman Bija menyatakan, melalui kunjungan selain salah satu upaya mempublikasikan BBPLK Bekasi di kalangan pekerja maupun pelaku usaha.

BBPLK Bekasi juga dapat membantu teman-teman pekerja yang ter-PHK, mampu bangkit kembali dengan berbagai pelatihan seperti re-skilling.

"Ketika mereka belajar dan memperoleh keterampilan di sini, maka akan memperoleh pengetahuan dan keterampilan baru, yang tidak sesuai atau job mereka sebelumnya," kata Herman.

Dengan pengetahuan dan keterampilan baru yang diperoleh tersebut, mereka bisa survive untuk melanjutkan kehidupan bersama keluarga.

Herman berharap, setelah teman-teman SP/SB berkeliling mengunjungi lima workshop/kejuruan yakni Elektronika, Teknologi Informasi dan Komunikasi, Teknik Pendingin, Pariwisata, dan Teknik Las, mereka bisa mengikuti program pelatihan yang ada di BBPLK Bekasi. (mrk/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) melalui Direktorat Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja (PHI dan Jamsos) mengajak Serikat Pekerja melakukan kunjungan ke BBPLK.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News