Khusus Pria, 3 Tips Ampuh Atasi Disfungsi Ereksi

jpnn.com - LONDON – Disfungsi ereksi menjadi hal yang sangat menakutkan bagi semua pria. Pria seolah menjadi tak berguna ketika sudah mengalami hal itu. Tapi, Anda tak perlu khawatir.
Sebab, banyak cara bisa dilakukan untuk mengatasi disfungsi ereksi. Berikut tiga tips sederhana yang bisa membantu mengatasi disfungsi ereksi seperti dilansir laman Fox News, Selasa (15/3).
1. Makan makanan kaya flavonoid
Pria yang makan lebih banyak buah yang mengandung flavonoid memiliki penurunan risiko disfungsi ereksi hingga 14 persen. Buah-buahan itu di antaranya ialah blueberry, ceri, blackberry, lobak, buah jeruk dan anggur merah.
2. Menjaga berat badan yang sehat
Berat badan memiliki dampak yang signifikan pada aliran darah serta menempatkan orang pada risiko penyakit yang mungkin memperburuk disfungsi ereksi.
3. Pertimbangkan terapi hormon
Ketidakseimbangan hormon dan testosteron yang sangat rendah juga bisa menimbulkan disfungsi ereksi. Pria secara alami bisa meningkatkan kadar testosteron dengan rutin melakukan latihan latihan beban. Untuk yang kadar testosteron sangat rendah, terapi hormon adalah pilihan pengobatan yang aman dan efektif. (fny/jos/jpnn)
- i3L Beauty Fair 2025 Bahas Tuntas Dunia Kecantikan dari Sains Hingga Bisnis
- 3 Manfaat Daun Sirih Merah yang Bikin Kaget
- 3 Manfaat Alpukat, Bantu Turunkan Risiko Gangguan Metabolik
- 3 Buah yang Cocok Dikonsumsi Penderita Tekanan Darah Tinggi
- 2 Khasiat Minyak Kemiri untuk Rambut yang Perlu Anda Ketahui
- 3 Manfaat Rutin Mengonsumsi Oat untuk Jantung