Langkah Mudah Mencegah Mata Lelah Akibat Layar Komputer

Langkah Mudah Mencegah Mata Lelah Akibat Layar Komputer
Ilustrasi stres. Foto: WorktoLive.com

jpnn.com, JAKARTA - Menggunakan komputer di tempat kerja terlalu lama bisa mengakibatkan ketegangan mata.

50 persen hingga 90 persen pegawai kantoran yang biasa bekerja di depan monitor kerap mengeluh pada penglihatannya.

Efek dari kelelahan mata ini bisa mengakibatkan, kepala pusing, penurunan produktivitas serta peningkatan jumlah kesalahan kerja, belum lagi gangguan kecil seperti mata sering berkedut, merah dan kering.

Berikut beberapa langkah mudah yang bisa dilakukan untuk mengurangi risiko ketegangan mata atau biasa disebut Computer Vision Syndrome (CVS), seperti dilansir laman India Times.

1. Dapatkan tes mata komprehensif

Jika Anda mengalami sakit kepala berulang, mata berair dan penglihatan kabur, maka sudah saatnya Anda melakukan pemeriksaan mata secara menyeluruh.

Jangan lupa beritahu dokter mata Anda tentang lamanya penggunaan komputer di kantor dan di rumah.

2. Susun ulang peralatan dengan tepat di meja

Menggunakan komputer di tempat kerja terlalu lama bisa mengakibatkan ketegangan mata.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News