Mapolres Bekasi Perketat Penjagaan
Minggu, 17 April 2011 – 02:29 WIB

Mapolres Bekasi Perketat Penjagaan
BEKASI SELATAN - Tidak mau kecolongan seperti di Mapolresta Cirebon, Kapolresta Bekasi Kota Kombes Imam Sugianto membuat ketegasan dengan memperketat penjagaan pintu masuk polres.
Dibeberkan Imam upaya perketat pengamanan itu dengan cara menutup rapat pintu gerbang dan memeriksa setiap warga yang akan memasuki mapolres. “Semua orang yang akan memasuki Polres Bekasi akan diperiksa barang bawaannya dan digeledah. Kalau perlu diraba termasuk ikat pinggangnya yang bisa menyembunyikan barang berbahaya, kendaraannya juga akan diperiksa dengan teliti,” tegasnya.
Baca Juga:
Setiap hari pihaknya akan menurunkan enam orang provost untuk mengawal penjagaan di sekitar Markas Polresta Bekasi. Selain itu, Kombes Imam juga menyediakan perangkat metal detektor. ’’Jelas peristiwa itu tidak boleh terulang di markas polisi. Setiap hari kami turunkan provost dan petugas dengan metal detektor,” pungkasnya.
Dia menuturkan penjagaan tersebut akan diberlakukan hingga batas waktu yang belum ditentukan sampai kapan. “Penjagaan maksimal ini tidak bisa ditentukan kapan waktunya, yang jelas kami akan terus siagakan personil untuk mengantisipasi gangguan keamanan,” jelasnya. (jie)
BEKASI SELATAN - Tidak mau kecolongan seperti di Mapolresta Cirebon, Kapolresta Bekasi Kota Kombes Imam Sugianto membuat ketegasan dengan memperketat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Prostitusi di Aceh: Mbak ISK Sudah di Kamar, yang Pesan Ternyata Polisi
- Pemilik Warung Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Diduga Korban Pembunuhan
- Gen Z di Jateng Disebut Jadi Agen Perubahan Transisi Energi
- Polisi Ungkap Praktik Prostitusi Online di Lhokseumawe, Tangkap 3 Tersangka
- Polres Tanjung Priok Raih Predikat Pengelolaan Anggaran Terbaik Kedua dari 139 Satker
- Kapal Feri Tenggelam di Peraian Penajam, BPBD Bergerak Mengevakuasi Penumpang