Masih Kurang Agresif

Masih Kurang Agresif
PILIHAN - Kiper Inggris Joe Hart (kiri), bercanda dengan John Terry (tengah) dan David James, usai ujicoba lawan Meksiko di Wembley, Selasa (25/5) dinihari WIB kemarin. Foto: Clive Mason/Getty Images/FIFA.com.
"Saya akan berusaha tampil konsisten apabila mendapat kepercayaan," ucap Hart yang masih berusia 23 tahun itu, seperti dilansir BBC. "Pelatih (Capello) pernah mengatakan, saya harus tampil reguler di klub, agar bisa mengenakan kostum nomor satu di Piala Dunia. Musim lalu, saya telah melakukannya bersama Birmingham City," sambung kiper milik Manchester City itu.

Kans Hart untuk dipercaya sebagai kiper utama memang bukan sesuatu yang mustahil. Pasalnya, Inggris kerap bermasalah dengan sektor di bawah mistar itu, sekalipun mempercayakannya kepada kiper berpengalaman. Kiper seperti David Seaman pun pernah membuat blunder saat melawan Brazil di PD 2002.

Karena itu, memberi kepercayaan kepada pemain muda bisa menjadi opsi lain bagi Three Lions. Siapa tahu pemain muda justru memiliki kepercayaan diri lebih baik. Empat tahun lalu saja, atau di PD 2006, Paul Robinson juga sudah dipercaya sebagai kiper nomor satu Inggris, kendati masih tergolong hijau kala itu. (dns/ito/jpnn)

Susunan Pemain Inggris vs Meksiko

Inggris (4-4-2):

LONDON - Inggris mampu membekuk Meksiko 3-1 di Stadion Wembley, kemarin (25/5) dinihari WIB. Kemenangan yang disambut suka cita oleh 88 ribu lebih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News