Mau yang Mana? Coblos Jokowi Dapat Insentif, Pilih Prabowo Harga Turun

Mau yang Mana? Coblos Jokowi Dapat Insentif, Pilih Prabowo Harga Turun
Capres 02 Prabowo Subianto menyapa pendukungnya yang memadati Lapangan Karebosi, Makassar, Minggu (24/3). Foto: Abe Bandoe/Fajar

Yang terakhir adalah kartu sembako murah. Dengan kartu tersebut, Jokowi menjanjikan diskon bagi pembelian sembako di outlet yang ditunjuk. Kartu sembako murah itu akan memperkuat program keluarga harapan (PKH) yang selama ini sudah berjalan. Harapannya, keluarga miskin bisa lebih fokus memperkuat perekonomiannya sehingga bisa naik kelas.

Di lokasi lain, Prabowo Subianto memanfaatkan kampanye akbar perdana dengan mengajak pendukungnya menciptakan pemilu yang jujur dan bersih. Saat berorasi di Lapangan Karebosi, Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), dia mengajak pendukungnya ikut menjaga tempat pemungutan suara (TPS) saat coblosan 17 April.

(Buka dikit dong: Prabowo - Sandi Luncurkan Aplikasi Untuk Kawal Suara di TPS)

Meski kampanye baru dimulai pukul 16.00 Wita, massa sudah menunggu Prabowo sejak pukul 12.00. Setiba di lokasi, capres yang berpasangan dengan Sandiaga Salahuddin Uno itu disambut selawat badar yang dipimpin Habib Hamid Al Hamid. "Mari sambut calon presiden yang didukung ulama, dengan melantunkan selawat badar," seru Habib Hamid.

Prabowo juga menerima penyematan songkok patonro oleh Ketua Badan Pemenangan Daerah Prabowo-Sandi Sulsel Andi Idris Manggabarani. "Ini tanda kebesaran dan kehormatan dari rakyat Sulawesi Selatan," kata Manggabarani.

Dalam sambutannya, Prabowo mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Sulsel yang menyambutnya sangat meriah. Dia juga menjelaskan bahwa kehadiran masyarakat yang didominasi emak-emak itu menambah semangatnya. "Emak-emak luar biasa. Dukungan ini menambah semangat saya untuk membela rakyat Indonesia," tegas mantan komandan jenderal Kopassus tersebut.

Prabowo mengaku sangat mengetahui karakter masyarakat Indonesia Timur, khususnya Sulsel. Menurut dia, masyarakat Indonesia Timur memiliki keberanian yang tinggi. Bahkan, tak sedikit yang memilih profesi sebagai tentara dan pelaut. "Tidak ada penakut yang mau jadi tentara dan pelaut. Karena mereka selalu berhadapan dengan maut," ucapnya.

Karena itu, Prabowo mengajak masyarakat Sulsel dan Indonesia Timur berjuang bersama dirinya demi kepentingan rakyat Indonesia. Dia mengingatkan, tantangan dan ancaman selalu datang. Karena itu, dia meminta kepada seluruh rakyat untuk ikut menjaga TPS saat coblosan 17 April mendatang.

Jokowi dan Prabowo Subianto memulai kampanye akbar Pilpres 2019 di lokasi berbeda. Capres 01 di Serang, 02 di Manado dan Makassar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News