Muktamar Khilafah HTI Digelar Besok
Rabu, 08 Mei 2013 – 22:58 WIB

Muktamar Khilafah HTI Digelar Besok
JAMBI - DPD I Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Daerah Jambi akan menggelar Muktamar Khilafah (MK) 2013 pada Kamis (9/5) besok. Kegiatan yang akan dihadiri 1500 peserta ini digelar di GOR Kota Baru, Jambi.
Panitia MK 2013, Subandi mengatakan bahwa persiapan acara hampir 100 persen. Ia mengklaim masyarakat Jambi antusias dengan acara HTI ini.
"Alhamdulillah persiapan sudah hampir mencapai seratus persen, terbukti pun dengan banyaknya jumlah peserta yang bertambah," ujarnya dalam siaran pers yang diterima JPNN, Rabu (8/5).
Menurutnya, peserta muktamar bukan hanya dari kota saja. Tetapi juga dari delapan kabupaten di Provinsi Jambi mulai dari Kabupaten Muaro Jambi, Kabupaten Tebo, Kabupaten Batanghari, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Kabupaten Muara Bungo, Kabupaten Kerinci, dan Kabupaten Merangin.
JAMBI - DPD I Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) Daerah Jambi akan menggelar Muktamar Khilafah (MK) 2013 pada Kamis (9/5) besok. Kegiatan yang akan dihadiri
BERITA TERKAIT
- Wali Kota Pekanbaru Temui Menteri PU di Padang, Ini yang Dibahas
- Hati-Hati! Aksi Sandera Aparat di Jateng Bisa Kena Pidana
- Gubernur Herman Deru Harap Atlet Sumsel Dulang Prestasi di 2 Event Nasional Ini
- May Day Tanpa Demo, Pekerja Sambu Group Tanam 1.001 Mangrove di Inhil
- Operasi Pekat Progo 2025, Polres Bantul Sita Puluhan Botol Miras Oplosan
- Kasus Pengeroyokan Warga SAD di Jambi, Polisi Tetapkan 2 Tersangka