Myanmar Bebaskan Sebelas WNI
Ditahan Sejak 2007
Jumat, 30 Januari 2009 – 04:59 WIB

Myanmar Bebaskan Sebelas WNI
Menurut dia, peristiwa itu bukan kali pertama. Sebelumnya, KBRI Manila membantu kepulangan ABK asal Indonesia yang berjumlah 72 orang. Kepulangan mereka dibagi dalam dua rombongan. Rombongan pertama terdiri atas 36 orang tiba Jumat lalu (23/1). Mereka sebelumnya bekerja di kapal penangkap ikan Taiwan yang beroperasi di perairan internasional di sekitar Taiwan dan Tiongkok. Saat tiba di Manila, ABK mengeluhkan pembayaran gaji yang belum diselesaikan pihak perusahaan.
KBRI telah melaporkan mengenai masalah pembayaran gaji kepada instansi terkait di Jakarta. Atas desakan KBRI, perusahaan akhirnya bersedia memberikan bantuan uang saku USD 20 per orang. Ke-36 orang ABK tersebut kembali ke tanah air pada hari yang sama malam harinya dengan menggunakan penerbangan Cebu Pacific.
Rombongan kedua terdiri atas 36 orang. Mereka tiba di tanah air pada hari yang sama dengan rombongan pertama yang berangkat dari Koror Palau. Mereka merupakan ABK WNI yang ditelantarkan perusahaan kapal penangkap ikan Korea Selatan.
Setelah difasilitasi KBRI, pihak perusahaan membayar penuh gaji para ABK. Termasuk membiayai kepulangan ke Indonesia. Dalam penyelesaian masalah itu, KBRI telah berkoordinasi dengan pihak-pihak di dalam negeri maupun dengan pihak terkait di Palau. (zul/agm)
JAKARTA – Pemerintah Myanmar memulangkan sebelas orang warga negara Indonesia (WNI) yang ditahan dalam kasus pelanggaran batas negara. Sepuluh
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang
- Berulah di Medsos, Donald Trump Pamer Fotonya Berpose ala Paus Vatikan
- Sekjen PBB Tegaskan Serangan Israel Pelanggaran Terhadap Kedaulatan Suriah
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza