PDIP Gelar Festival Pahlawan Desa, Hasto Beber Ilmu di 'Mustika Rasa'

PDIP Gelar Festival Pahlawan Desa, Hasto Beber Ilmu di 'Mustika Rasa'
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) terus bergerak pada masa pandemi Covid-19. Partai pimpinan Megawati Soekarnoputri itu telah memerintahkan para kadernya terus turun ke bawah guna membantu rakyat pada masa-masa susah saat ini.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menyatakan bahwa parpolnya mengusung misi membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya pendidikan gizi demi memperkuat imunitas tubuh di tengah meningkatnya penularan Covid-19.

"Mari terus gelorakan kehadiran wajah partai di tengah rakyat khususnya pada masa pandemi, sehingga seluruh kader terus bergerak bersama rakyat," kata Hasto saat berpidato secara daring pada pembukaan 'Festival Pahlawan/Tokoh Desa' yang memperebutkan Piala Megawati Soekarnoputri, Sabtu (10/7).

Menurut Hasto, tak mudah menghadapi pandemi Covid-19. Namun, katanya, yang penting semangat harus terus digelorakan agar masyarakat senantiasa memiliki harapan.

"Di tengah pandemi ini, kami harus terus menggelorakan bahwa kita bisa sehat dari apa yang ada di lingkungan kita," kata Hasto.

Tokoh yang berulang tahun setiap 7 Juli itu lantas menunjukkan buku Mustika Rasa yang berisi resep makanan khas Indonesia. Hasto mengajak kader PDIP di seluruh Indonesia meningkatkan pengetahuan tentang gizi masyarakat lewat buku yang digagas Proklamator RI Bung Karno tersebut.

Hasto menjelaskan buku itu tidak hanya berisi resep masakan, tetapi juga memuat informasi tentang kandungan setiap tanaman lokal yang merupakan bagian dari kuliner Nusantara. Misalnya, kandungan vitamin A dan C ada dalam mangga jenis  gedong dan mangga.

Selain itu, ada kembang turi, kemangi, dan ketimun yang juga kaya akan vitamin. Masyarakat pun bisa menanamnya sendiri.

"Mari gelorakan kembali khazanah Nusantara terkait makanan dan sayur-sayuran yang mengandung vitamin dan dapat meningkatkan imunitas tubuh kita," kata Hasto.(tan/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyatakan menghadapi pandemi bukan hal mudah. Namun, semangat harus terus digelorakan agar rakyat selalu punya harapan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News