Persija vs Tampines Rovers

Pelatih Tampines Rovers Ingat Pernah Dibabat Bali United

Pelatih Tampines Rovers Ingat Pernah Dibabat Bali United
Para pemain Tampines Rovers FC ketika melakukan latihan resmi, Selasa (27/2), jelang laga melawan Persija Jakarta dalam ajang AFC Cup di SUGBK Jakarta. Foto: Chandra Satwika/Jawa Pos.

Berbeda dengan laga pertama melawan Johor Darul Takzim (JDT) lalu, Persija kini full team menghadapi Tampines. Perjudian Teco-sapaan Stefano Cugurra-dengan menurunkan pemain pelapis melawan JDT menjadi pelajaran penting buat timnya.

“Saya pikir di sepak bola modern, perubahan bisa dinamis,” terang Teco terkait game plan timnya. Dia juga sudah melihat rekaman dua pertandingan Tampines, saat melawan Bali United di kualifikasi AFC Champions League, serta saat menjalani laga home pertama grup H menghadapi wakil Vietnam, Song Lam Nghe An.

Meskipun kalah 0-2, Tampines, menurut Teco memperlihatkan semangat bertanding yang tidak bisa diremehkan. “Apalagi saat mereka posisi imbang, hanya finishing mereka agak kacau,” sebutnya.

Sementara itu, Tampines Rovers datang dengan dua pemain yang berpengalaman main di Liga Indonesia.

Bahkan kapten tim, Mustafiq Fahrudin sempat menjadi bagian Persija pada musim 2009-2010. Semusim bersama Persija dia punya kesan yang mendalam, terutama dengan fanatisme pendukung Persija.

“Yang tidak akan saya lupakan saat main home di Senayan, menghadapi Arema dengan 90 ribu orang penonton di Stadion,” terangnya.

Tetapi, kali ini dia datang ke Jakarta sebagai lawan, Mustafiq mengincar minimal poin untuk dibawa pulang ke Singapura.

Pelatih Tampines, Jurgen Raab mengakui timnya dalam posisi yang tidak menguntungkan. Dia juga mendengar Persija menang telak atas Bali United (3-0) pada final Piala Presiden.

Persija vs Tampines Rovers, siaran langsung RCTI. Pelatih ingat Persija menang telak atas Bali United (3-0) pada final Piala Presiden.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News