Pemain Ukraina Lempar Handuk Meski Belum Tersingkir

Pemain Ukraina Lempar Handuk Meski Belum Tersingkir
Taras Stepanenko mengisyaratkan tanda menyerah. FOTO: AFP

jpnn.com - LYON - Ukraina belum sepenuhnya tersingkir meski kalah dua kali di fase grup Euro 2016 ini. Namun pemainnya, Taras Stepanenko mengisyaratkan tanda menyerah.

Kekalahan 0-2 dari Irlandia Utara, Kamis (16/6), tadi membuat langkah Ukraina ke 16-besar nyaris mustahil karena harus mengalahkan Polandia dan bergantung pada Jerman. Menilik dari rekor pertemuan sebelumnya, tiket lolos dari fase grup hanya angan-angan belaka.

"Sudah jelas laga tadi adalah penentuan hidup mati dan kami akhirnya tersingkir dari turnamen. Tak akan ada yang spesial di laga terakhir, hanya soal gengsi," ungkap Stepanenko pascalaga.

"Pertandingan berlangsung dengan siapapun yang mencetak gol, akan menang. Itulah yang terjadi karena Irlandia Utara menumpuk pemainnya di barisan pertahanan dan 80 persen eksekusi bola mati mereka berbuah gol," paparnya.

Semangat juang Irlandia Utara jadi satu hal yang tak dimiliki Ukraina pada laga tadi. Meski pertandingan sempat terhenti akibat hujan es, Stepanenko dkk terlihat kurang bergairah. (feb/JPNN)

LYON - Ukraina belum sepenuhnya tersingkir meski kalah dua kali di fase grup Euro 2016 ini. Namun pemainnya, Taras Stepanenko mengisyaratkan tanda


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News