Pembunuh Agung Eko Saputra Terancam 15 Tahun Penjara

Pembunuh Agung Eko Saputra Terancam 15 Tahun Penjara
Pelaku pembunuhan pemuda di Balai Buntar Bengkulu terancam 15 tahun penjara. Foto Antarabengkulu.com/Jumen J

jpnn.com, MEDAN - Tiga pelaku pengeroyokan yang menewaskan Agung Eko Saputra yakni DH, 22, AS, 15, dan DK, 20, pada Minggu dini hari, terancam 15 tahun penjara.

Kapolres Bengkulu, AKBP Pahala Simanjuntak dalam konferensi pers, Senin mengatakan, ketiganya dibekuk oleh gabungan unit Operasional Satreskrim Polres Bengkulu dan Unit Operasional Polsek Gading Cempaka dibantu Operasional Polres Kepahiang.

"Setelah kejadian, ketiga pelaku mencoba melarikan diri ke kawasan Kabupaten Kepahiang, kemudian pihak kepolisian membekuk ketiganya di kawasan Weskust Kecamatan Kepahiang Kabupaten Kepahiang," kata Pahala di Bengkulu, Senin.

Baca juga: Pemuda di Bengkulu tewas dikeroyok di kompleks Balai Buntar

Sebelumnya, kata Pahala, dalam peristiwa yang menewaskan korban tersebut, korban dan pelaku sempat terlibat perkelahian di kawasan Gedung Balai Buntar Bengkulu.

Kemudian salah satu terduga pelaku memukuli korban dengan menggunakan balok kayu, sedangkan terduga pelaku lain langsung menghantam korban menggunakan batu sehingga korban terkapar. Saat korban terkapar terduga pelaku melarikan diri.

“Kedua belah pihak diduga dalam keadaan pengaruh minuman keras (miras), kemudian sempat terjadi perkelahian sehingga korban kemudian dikeroyok oleh para pelaku,” kata Pahala.

Dari tangan ketiganya juga disita barang bukti berupa 1 balok kayu, 1 bongkahan batu yang diduga digunakan para terduga pelaku untuk menyerang korban.

Tiga pelaku pengeroyokan yang menewaskan Agung Eko Saputra yakni DH, 22, AS, 15, dan DK, 20, pada Minggu dini hari, terancam 15 tahun penjara.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News