Pemukul Anggota TNI Sebaiknya Menyerah, Polisi Sudah Bergerak

jpnn.com, KOTA BEKASI - Kanit Reskrim Polsek Jatisampurna Iptu Valerij Lekahena mengatakan jajarannya masih memburu warga yang memukul anggota TNI di depan sebuah minimarket, wilayah Jatiranggon, Kota Bekasi, Rabu (22/6).
Insiden pemukulan itu terekam video dan viral di media sosial.
Valerij mengatakan polisi sudah menerima laporan kejadian itu dari pihak anggota TNI.
"Kami lagi melakukan penyelidikan," kata Valerij kepada wartawan, Kamis (23/6).
Dia menjelaskan kronologi kejadian berawal saat korban masuk ke dalam minimarket.
Ketika keluar, anggota TNI itu melihat seorang pria yang diduga hendak dikeroyok sekelompok orang.
"Pas (anggota TNI) keluar, dia melihat orang dipukul, dia melerai, eh, dia (anggota TNI) malah kena pukul," kata perwira pertama Polri itu.
Percekcokan antara sekelompok warga dengan anggota TNI itu pun akhirnya bisa diredam warga setempat. (cr1/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Bermaksud melerai perkelahian, anggota TNI malah dipukul. Cekcok antara sekelompok warga dengan aparat itu pun terekam video dan viral.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Bea Cukai dan TNI Gagalkan Penyelundupan 445.800 Batang Rokok Ilegal di Gorontalo
- Berapa Uang Setoran Judi Sabung Ayam di Lampung? Ada Bukti Transfernya
- KSAL Minta Tunggakan BBM TNI AL Rp 5,45 T ke Pertamina Diputihkan, Bahlil Berkata Begini
- Tingkatkan Pertahanan Siber, Kasum TNI Terima Kunjungan Kepala Staf Digital Intelijen Militer Singapura
- Mau Kabur ke Luar Kota, Pelaku Pembunuhan Wanita di Bekasi Ditangkap
- Wakil Panglima TNI Berpangkat Bintang 4, Jenderal Agus: Kandidat Sudah Disiapkan