Pengumuman PPPK Guru 2022 Paling Lambat 10 Maret, Asalkan..

"Jadi, Panselnas rapat tadi pagi dan ditetapkan tanggal pengumuman sebelum 10 Maret," ujarnya.
Kang Baden mengatakan apa yang disampaikan Dirjen Nunuk bisa dipegang seluruh guru lulus PG atau prioritas satu (P1). Sebab, estimasi tanggal 10 Maret bukan hanya dari Kemendikbudristek, tetapi keputusan bersama Panselnas.
"Insyaallah enggak akan meleset. Kami diberikan informasinya setelah rapat Panselnas selesai," ujarnya.
Dia menambahkan sesuai informasi Dirjen Nunuk, pengumuman hasil seleksi PPPK guru 2022 akan disampaikan oleh Panselnas dalam hal ini BKN dan Kemendikbudristek.
Lebih lanjut dikatakan awalnya Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor berkomunikasi dengan FPPPK, meminta agar jangan berdemo. Disdik menyarankan agar beraudiensi dengan Kemendikbudristek dahulu dan menanyakan apakah kendalanya sehingga pengumuman hasil seleksi PPPK guru 2022 belum ada kepastian.
Kemudian, ujar Kang Baden, pada 28 Maret Disdik menyurati Kemendikbudristek dan akhirnya diberikan kesempatan beraudensi pada Rabu (1/3).
Pengurus FPPPK Kabupaten Bogor didampingi Sekdis Kabupaten Bogor Hartono Anwar, staf Umpeg Eni, BPKSDM Kab. Bogor Nia, Ketua PGRI Kab, Bogor Amsohi serta anggota Komisi IV DPRD Dadeng Wahyudi.
Mereka diterima langsung oleh Dirjen Nunuk dan sejumlah pejabat Ditjen GTK Kemendikbudristek.
Pengumuman PPPK Guru 2022 Paling Lambat 10 Maret, tetapi ada hal penting yang diminta Kemendikbudristek
- Banyak NIP CPNS & PPPK 2024 Terbit, SK Malah Minim, BKN Siapkan Fitur Baru
- Muhajir Sebut Gaji-Tunjangan CPNS & PPPK 2024 Sudah Disiapkan di APBD 2025
- Imbauan MenPAN-RB & BKN Tak Ampuh, Honorer K2 Teknis Tetap Diputus Kontrak
- 5 Berita Terpopuler: CPNS & PPPK Semringah, Bagaimana Nasib Honorer Gagal Seleksi Paruh Waktu, Kapan Jadwal Ulang?
- Menteri Mu'ti Terima Rekomendasi Konsolidasi Nasional Dikdasmen, Ada soal Guru & SPMB
- KemenPAN-RB & Kemenkeu Ungkap Keberpihakan kepada Guru serta Tendik