Peringatan Tegas Letjen Doni Monardo: Jangan Melakukan Penyimpangan APD!

Peringatan Tegas Letjen Doni Monardo: Jangan Melakukan Penyimpangan APD!
Doni Monardo. Foto: ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/aa

Doni menambahkan beberapa barang lainnya sebagian besar sudah terdistribusi. Cadangan di gudang setiap hari ada yang berkurang. Ada pula yang masuk. “Bahkan, hari ini ada tambahan lagi 105 ribu APD,” ungkap jebolan Akademi Militer (Akmil) 1985 itu.

Dalam kesempatan itu, Doni menjelaskan bahwa sejumlah tenaga ahli di gugus tugas, bersama peneliti beberapa perguruan tinggi, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Kementerian Kesehatan (Kemenkes) telah berkoordinasi dengan World Health Organization (WHO) bahwa Indonesia akan bisa memproduksi APD dengan bahan baku lokal.

“Tadi sudah kami perlihatkan kepada Bapak Presiden bahwa ini standar dan ini aman digunakan oleh para dokter. Apabila ini bisa diproduksi massal dan kebutuhan domestik bisa terpenuhi, insyaallah kita bisa mengirimkan APD ke beberapa negara yang hari ini sangat membutuhkan,” katanya.

Dia mengatakan bahwa peta distribusi setiap hari pasti ada perubahan dan perkembangan. Doni memastikan BNPB memprioritaskan daerah yang memang memerlukan APD, mengingat jumlah masyarakat yang terpapar sudah lebih banyak.

Selain APD, Doni menyatakan bahwa Presiden Joko Widodo dalam rapat terbatas (ratas) pagi tadi juga sudah menyetujui penggunaan masker.

Menurut Doni, berdasar imbauan Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Lestari Priansari Marsudi, sesuai anjuran WHO bahwa masker untuk para tenaga medis, terutama dokter dan perawat, jangan dipakai oleh orang biasa.

Dia melanjutkan, masyarakat umum dianjurkan menggunakan masker yang berasal dari kain dan bisa diproduksi sendiri.

“Oleh karenanya Bapak Presiden sudah menugaskan sejumlah kementerian untuk menyampaikan pesan ke provinsi lewat program UMKM (usaha mikro kecil menengah) untuk bisa memproduksi masker, sehingga masker tidak harus tergantung dari pusat dan tidak perlu menggunakan masker yang memang sertifikatnya dari WHO,” katanya.

Doni Monardo mengimbau seluruh pihak jangan ada yang melakukan penyimpangan APD dokter dan perawat dalam melawan Corona.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News