Petaka Pesta Ulang Tahun, Ada yang Langsung Diisolasi

Petaka Pesta Ulang Tahun, Ada yang Langsung Diisolasi
Ilustrasi COVID-19. Foto: Ricardo/JPNN.com

“Terutama kami tujukan ke camat, karena camat itu yang mempunyai wilayah dan mempunyai kewenangan un­tuk mengelola wilayahnya,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua RT 03/09 Kelurahan Pamoy­anan, Ajan Saputra menga­takan, terpaparnya belasan orang di kampung itu setelah salah seorang warga setem­pat menggelar pesta ulang tahun.

“Awalnya sejumlah warga yang dinyatakan terpapar mengalami keluhan demam, kemudian di-swab test oleh puskesmas dan dinyatakan bahwa sembi­lan orang positif terpapar Covid-19, sedangkan yang tiga orang negatif,” katanya.

Ajan mengatakan, bahwa saat ini di lingkungannya tel­ah dilakukan penyemprotan disinfektan oleh Palang Me­rah Indonesia (PMI) Cianjur pada Jumat (20/11) kemarin.

“Hingga saat ini kurang leb­ih sudah ada 20 orang warga yang terpapar Covid-19. Se­tahu saya kemarin itu ada dua orang yang sudah dilakukan isolasi di RSUD Sayang dan 10 orang diisolasi di Vila Bumi Ciherang,” paparnya. (job3/yis/sri/jabarekspres)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Sebanyak 18 orang warga di Kelurahan Pamoyanan, Kecamatan Cianjur Kota, dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 berdasarkan hasil swab test.


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News