Piala Eropa 2020: Karim Benzema di Mata Kylian Mbappe

Piala Eropa 2020: Karim Benzema di Mata Kylian Mbappe
Kylian Mbappe (kiri) dan Karim Benzema. Foto: diambil dari Marca

jpnn.com, PARIS - Penyerang Paris Saint-Germain Kylian Mbappe senang bisa kembali memperkuat timnas Prancis dan satu tim dengan bomber Real Madrid Karim Benzema pada Piala Eropa 2020, Juni-Juli nanti.

"Saya selalu mengatakan saya ingin bermain dengan pemain besar. Tidak banyak pemain top di dunia yang lebih baik dari Benzema," kata Mbappe seperti dilansir Reuters.

Benzema yang telah mencetak 29 gol dalam semua kompetisi Real musim ini, tidak bermain untuk 'Les Bleus' sejak 2015, setelah skandal pemerasan yang dia hadapi di pengadilan.

“Pernah bermain di Madrid selama sepuluh tahun, dia tahu tekanannya, dia memiliki pengalaman, dia memiliki bakat di atas semua,” kata Mbappe.

“Mudah beradaptasi dengan para pemain besar. Jadi, saya yakin kami semua akan beradaptasi dengan sangat cepat,” imbuhnya. (antara/jpnn)

Skuad Timnas Prancis di Piala Eropa 2020:

Kiper: Hugo Lloris (Tottenham Hotspur), Mike Maignan (Lille), Steve Mandanda (Marseille)

Belakang: Lucas Digne (Everton), Leo Dubois (Olympique Lyon), Lucas Hernandez (Bayern Muenchen), Presnel Kimpembe (Paris Saint-Germain), Jules Kounde (Sevilla), Clement Lenglet (Barcelona), Benjamin Pavard (Bayern Muenchen), Raphael Varane (Real Madrid), Kurt Zouma (Chelsea)

Cek di sini skuad Prancis untuk Piala Eropa 2020 dan pembagian grup. Prancis masuk Pul Neraka

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News