Polresta Pekanbaru Ringkus 28 Penjahat yang Beraksi di 188 TKP

Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bery Juana Putra memaparkan bahwa terjadi peningkatan kasus kejahatan jalanan dari Agustus 2023 lalu.
Pada Agusutus terdapat 22 laporan, sementara pada September ini terdapat 27 laporan dengan total 188 TKP. Kasus tertinggi masih curat dengan 14 kasus.
"Di Polsek Senapelan ada 4 laporan yakni 2 curat dan 2 curanmor dengan 4 orang tersangka. Polsek Payung Sekaki, terdapat dua laporan kasus curanmor dengan 2 orang tersangka," katanya.
Kemudian, Polsek Sukajadi terdapat satu laporan kasus curanmor dan satu orang tersangka.
Polsek Tenayan Raya 3 laporan kasus curat dengan tiga orang tersangka. Polsek Bukit Raya 2 laporan kasus curat denga dua orang tersangka.
Polsek Limapuluh 3 laporan diantaranya 2 kasus curat dan 1 kasus curanmor.
"Tersangkanya ada 4 orang, Polsek Tampan 1 tersangka kasus curanmor. Polsek Rumbai Pesisir dua kasus curat dan satu kasus curas. Sementara Polsek Rumbai terdapat dua kasus curat dengan 2 orang tersangka," ungkapnya. (mcr36/jpnn)
Jajaran Polresta Pekanbaru satu per satu meringkus 28 penjahat yang beraksi selama 22 hari di Kota Bertuah.
Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Rizki Ganda Marito
- Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan Ekstasi di Bandara SSK II Pekanbaru, Ini Kronologinya
- Mahasiswa Asal Inhu Tewas Kecelakaan Tunggal di Pekanbaru, Motor Hilang
- Pasien RSJ Tampan Pekanbaru Ditemukan Tewas Tergantung, Polisi Cek CCTV
- Curi Motor & Uang Tunai, Pria Ini Ditangkap Tim Tekab 156 Polsek Indralaya
- Pria Ditemukan Kritis di Simpang SKA Pekanbaru, Diduga Terjatuh dari Fly Over
- Kasus Penipuan Rp 2,1 Miliar, Eks Dirut RSD Madani Pekanbaru Resmi Ditahan