Porang Ishii

Oleh: Dahlan Iskan

Porang Ishii
Dahlan Iskan (tengah). Foto: Disway

"Sekarang ini, jumlah permintaan dalam negeri sudah sama dengan ekspor," ujar Johan.

Karena itu Johan –sebagai generasi ketiga keluarga Ishii– ingin mengembangkan brand sendiri. Dia sudah memilih nama merek yang akan ia kembangkan: Mr Ishii. Yang diambil dari nama marganya. Dengan nama itu pasar pun akan tetap mengira bahwa shirataki Mr Ishii impor dari Jepang.

Selama ini shirataki yang ada di pasaran belum menggunakan merek itu. "Kami baru bisa melayani permintaan pembeli besar. Mereka yang membungkus menjadi kecil-kecil dengan merek masing-masing," kata Johan.

Tentu saya memerlukan pendapat Johan dan ayahnya. Apa pandangan tentang perkembangan porang yang luar biasa belakangan ini.

Apa yang harus dilakukan petani agar tidak mereka tidak terpuruk. Lalu bagaimana kakeknya yang asli Jepang itu menemukan porang di Indonesia 70 tahun yang silam. (bersambung)

Saya tidak menyangka kalau shirataki itu produk Indonesia. Lokasi pabriknya dekat Sidoarjo, tetapi wilayahnya masuk Kabupaten Pasuruan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News