Presiden Jokowi: Harus Terima Dengan Lapang Dada

Presiden Jokowi: Harus Terima Dengan Lapang Dada
Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana telah menggunakan hak suaranya dalam Pilkada DKI Jakarta putaran kedua, Rabu (19/4), di TPS 04 Gambir, Jakarta Pusat. Foto: Fathra N Islam/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana telah menggunakan hak suaranya dalam Pilkada DKI Jakarta putaran kedua, Rabu (19/4), di TPS 04 Gambir, Jakarta Pusat.

Presiden tiba di lokasi pukul 10.42 WIB, mengenakan kemeja putih. Sementara Iriana memakai kebaya warna pink.

Keduanya tersenyum dan melambaikan tangan kepada warga yang antusias menanti kedatangannya.

Begitu tiba di TPS, Presiden Jokowi dan Ibu Negara harus menunggu antrean dipanggil oleh petugas PPS. Giliran mereka secara berurutan nomor 218 -219.

Usai mencoblos, Presiden Jokowi didampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno mengatakan, pesta demokrasi di Ibu Kota akan berjalan dengan lancar dan akan menghasilkan pemimpin DKI Jakarta yang terbaik, terpercaya.

"Perbedaan pilihan politik jangan sampai memecah belah persatuan kita karena kita ingat, kita semua bersaudara," ujar Presiden Jokowi.

Karenanya, apapun hasil Pilkada DKI putaran kedua ini, Presiden Jokowi meminta untuk bisa diterima oleh semua pihak.

"Apapun hasilnya, siapa pun yang terpilih harus kita terima dengan lapang dada," pungkas Jokowi. (fat/jpnn)


Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana telah menggunakan hak suaranya dalam Pilkada DKI Jakarta putaran kedua, Rabu (19/4), di TPS 04 Gambir,


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News