Piala AFC 2019

PSM Makassar Tidak Mau Pulang Tangan Kosong dari Singapura

PSM Makassar Tidak Mau Pulang Tangan Kosong dari Singapura
Para pemain PSM Makassar sedang berlatih. Foto: PSM Makassar

jpnn.com, SINGAPURA - PSM Makassar akan kembali merumput di ajang AFC Cup setelah terakhir tampil di Liga Champions Asia pada 2005 silam.

PSM akan menantang Home United di laga perdana grup H di Jalan Besar Stadium, Kallang, Singapura, Rabu (27/2).

Pelatih PSM Darije Kalezic mengaku sudah mematangkan skuatnya selama beberapa pekan. Kini, lanjut dia, psikologia pemain harus dimaksimalkan.

"Pertandingan nanti adalah ujian berat. Tiga poin sangat penting untuk memudahkan pertandingan berikutnya. Kami berharap pemain tampil lepas, tak gugup," kata Kalezic.

Apalagi, PSM sudah punya modal memantau permainan Home United di ajang Liga Champions, saat ditaklukkan Persija. Dari situ, gambaran bagaimana tim tuan rumah bermain, sudah bisa dibaca.

"Kami siapkan permainan yang berbeda, andai strategi tak berjalan. Yang pasti kami tak boleh pulang tangan kosong dari Singapura," tegasnya. (dkk/jpnn)


PSM Makassar akan kembali merumput di ajang AFC Cup setelah terakhir tampil di Liga Champions Asia pada 2005 silam.


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News