Sabda Raja, Harus Bersatu
Tak Singgung Langsung Konflik Politik Thailand

Putra Mahkota Maha Vajiralongkorn dan Yingluck juga memberikan sambutan dalam upacara khidmat tersebut. Upacara kemarin kali pertama dilangsungkan di Hua Hin. Sebab, sejak keluar dari rumah sakit pada Agustus lalu, sang raja memilih tinggal di istana di tepi laut tersebut.
Dari Bangkok dilaporkan bahwa sebuah foto raksasa Bhumibol dipasang di Monumen Demokrasi, episentrum demonstrasi anti pemerintah, dalam dua pekan terakhir. Ratusan orang berkumpul di sana untuk menyaksikan upacara milad raja melalui layar berukuran besar.
Namun, demonstran berubah menjadi marah dan penuh umpatan ketika Yingluck tampil berpidato. Mereka kemudian mengingatkan bahwa gerakan untuk menggulingkan pemerintahan belum selesai. "Besok (hari ini) kami kembali," kata Khieu, yang hanya menyebutkan nama panggilannya, seorang pendukung oposisi mengenakan bandana bertulisan "Kami Cinta Raja". (AP/BBC/cak/c14/dos)
BANGKOK – Raja Bhumibol Adulyadej memberikan pandangan terhadap sengkarut politik di Thailand dalam pidato perayaan hari ulang tahunnya ke-86
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Presiden Prabowo Bakal Menganugerahkan Bintang Kehormatan Kepada Bill Gates
- Balas Dendam, Pakistan Tembak Jatuh 5 Jet Tempur India
- Keluarga Diktator Filipina Ferdinand Marcos Dilaporkan Terkait Transaksi Emas 350 Ton
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang