Salak Bali Bu Mega dan Strategi Mahathir di Pertemuan 4 Mata

Salak Bali Bu Mega dan Strategi Mahathir di Pertemuan 4 Mata
Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad dan Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri pada pertemuan tertutup di Jakarta, Jumat (29/6). Foto: DPP PDIP for JPNN

Hasto menjelaskan, Megawati dan Mahathir juga membicarakan kerja sama antara partai politik kedua negara, sekaligus membahas dinamika politik kawasan. Kedua tokoh itu memang memiliki pengalaman mumpuni soal politik regional.

“Pengalaman cukup panjang antara Ibu Mega dan Bapak Mahathir membuat pertemuan terasa sangat akrab. Dibahas juga upaya agar pemerintah Malaysia, Indonesia, Singapura dan Thailand membahas hal strategis,” ujarnya.

Pada akhir pertemuan, Megawati memberikan oleh-oleh berupa salak bali kesukaan Mahathir. “Persahabatan keduanya sangat dekat. Ketika Ibu Megawati menjadi presiden, beliau sering mengirimkan salak kepada Yang Mulia Perdana Menteri,” ujar Hasto.(jpg/jpnn)


Berita Selanjutnya:
Heboh Bijan dari Rosma

Megawati Soekarnoputri dalam pertemuan dengan Mahathir Mohamad sempat menanyakan strategi politikus senior Malaysia itu untuk memenangi pemilu di negaranya.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News